Silas

Silas atau Silwanus (Yunani: Σίλας / Σιλουανός; Inggris: Silas/Silvanus) adalah orang Kristen pada abad pertama Masehi, seorang pemimpin jemaat dan teman sekerja Paulus dalam beberapa perjalanan mengabarkan Injil, seperti yang dicatat dalam Kisah Para Rasul dan bagian Perjanjian Baru di Alkitab Kristen.

Nama

Lukas menyebutnya "Silas" (nama Yunani) dalam Kisah Para Rasul, sedangkan Paulus dan Petrus menulis namanya sebagai "Silwanus" (nama Latin, yang berakar kata "Silva", artinya "hutan", bermakna "yang menyukai hutan"). Fitzmyer menunjukkan bahwa Silas adalah nama Yunani untuk nama Aram "Seila," yang merupakan satu versi dari nama Ibrani "Saul", yang dibuktikan dengan prasasti di Palmyra.

Catatan Alkitab

Silas mula-mula disebutkan di Kisah Para Rasul sebagai salah satu pemimpin gereja di Yerusalem (Kisah Para Rasul 15:22) memegang tugas sebagai pengajar yang diurapi. Namanya yang berunsur Latin menunjukkan bahwa ia rupanya adalah seorang Yahudi Helenistik (berkebudayaan Yunani) dan tampaknya berkewarganegaraan Romawi. Ia ditunjuk sebagai anggota delegasi yang menemani Paulus and Barnabas kembali ke Antiokhia dengan keputusan dari Konsili Yerusalem. Setelah menunaikan tugas ini, ia kembali ke Yerusalem. Namun, rupanya ia datang lagi ke Antiokhia, karena di sana ia kemudian dipilih sebagai teman seperjalanan Paulus untuk perjalanan misinya yang kedua. Di Berea, Paulus meninggalkan Silas bersama Timotius, sementara Paulus sendiri berangkat ke Atena. Kemudian Silas berkumpul kembali dengan Paulus di Korintus. Kehadirannya di Korintus dicatat beberapa kali dalam surat-surat Paulus (sebagai Silwanus), terutama sebagai pengarang bersama dengan Paulus dan Timotius untuk kedua surat kepada jemaat di Tesalonika.

Ada seorang Silwanus yang menyampaikan surat Simon Petrus ke Asia Kecil. Kemungkinan besar adalah orang yang sama dengan rekan Paulus.

Tradisi Kristen

Referensi

Tags:

Silas NamaSilas Catatan AlkitabSilas Tradisi KristenSilas ReferensiSilasAlkitabBahasa InggrisBahasa YunaniInjilKisah Para RasulKristenPaulus dari TarsusPerjanjian Baru

🔥 Trending searches on Wiki Bahasa Indonesia:

Aqua (air mineral)Ivar JennerMalahayatiLiga 2 (Indonesia)Sumpah PemudaKartu remiKerusuhan PosoDivisi Utama Liga Indonesia 1999–2000Pemilihan umum Presiden Indonesia 2024MasyaallahSunan DrajatFatmawatiAyamFilipinaReformasi Indonesia (1998–sekarang)YandexLiga Utama InggrisAbdurrauf al-FansuriSoehartoPanglima Tentara Nasional IndonesiaAustraliaGlenn FredlyLiga Eropa UEFAPatriarkiBidadari SurgamuKomando Pasukan KhususBom Bali 2002Republik Indonesia SerikatMalaysiaRafael StruickSerie AAdolf HitlerAnimeCerezo OsakaErnando AriKota YogyakartaGatot NurmantyoSimon McMenemyMakauDaftar kecamatan dan kelurahan di Kota Administrasi Jakarta SelatanFaradina MuftiIrfan BachdimDaftar fam Minahasa0 (angka)Yudo MargonoRiauReza RahadianBritania RayaHamengkubuwana XPangeran AntasariJawa TengahMamat AlkatiriSenam iramaRumah GadangBandar Udara Internasional Soekarno–HattaPiala Dunia FIFATim nasional sepak bola U-23 IndonesiaNike ArdillaXXX (film)Jenderal Besar (Indonesia)Suwon FCHari Anzac172 DaysBhayangkara Presisi Indonesia FCNusantara (kota terencana)Umar bin KhattabDavina KaramoyUzbekistanSarekat IslamIndustriTanda titik duaPanitia SembilanPeta duniaFajar Fathur RahmanMuhammad Arsyad al-BanjariKerak BumiSunan KudusPiala Asia U-20 AFC 2023🡆 More