Cawan Suci: Piala, cawan, atau batu dengan kekuatan ajaib, motif penting dalam sastra Arthurian

Cawan Suci (bahasa Inggris: Holy Grail) merujuk kepada cawan yang dipakai Yesus sebelum kematian-Nya, dan muncul dalam sastra-sastra sebelum abad pertengahan.

Etimologi

Adanya cawan suci ini didapat dari perkamen yang menyebut-nyebut kata San Graal dari kata sangraal. Ada kemungkinan pemecahan kata San Graal dari kata sangraal adalah salah, yang benar adalah Sang Raal, yang artinya "Darah Suci", dan merujuk kepada darah keturunan dari Yesus Kristus.

Asal mula dalam sastra

Chrétien de Troyes

Adanya suatu "Cawan", tanpa atribut "Suci", pertama kali muncul dalam buku roman Perceval, le Conte du Graal (Kisah suatu Cawan) karya Chrétien de Troyes, yang menyatakan ia bekerja dari suatu buku sumber yang diberikan kepadanya oleh patronnya, Count Philip of Flanders. Dalam buku roman yang belum selesai ditulis itu, "Piala" itu adalah suatu cawan yang digunakan untuk menyajikan hidangan pada pesta.

Robert de Boron

Meskipun tulisan Chrétien dianggap sebagai teks tertua dan paling berpengaruh dari semua karya mengenai "Cawan Suci", adalah berkat tulisan Robert de Boron cawan itu sungguh-sungguh menjadi "Cawan Suci" dan mengambil bentuk yang paling dikenal oleh pembaca modern. Dalam roman sajak Joseph d'Arimathie, digubah antara tahun 1191 dan 1202, Robert mengisahkan bagaimana Yusuf dari Arimatea memperoleh cawan yang digunakan oleh Yesus Kristus dalam Perjamuan Terakhir dan kemudian digunakannya untuk menampung darah Kristus yang tercurah ketika jazad-Nya diturunkan dari kayu salib. Yusuf kemudian dimasukkan ke dalam penjara, di mana Kristus mengunjunginya dan menjelaskan misteri piala yang diberkati itu. Setelah dilepaskan dari penjara, Yusuf mengumpulkan keluarganya serta para pengikutnya untuk berangkat ke barat dan mendirikan wangsa penjaga Piala Suci yang akhirnya termasuk tokoh Perceval.

Lihat pula

Referensi

Pranala luar

Tags:

Cawan Suci EtimologiCawan Suci Asal mula dalam sastraCawan Suci Lihat pulaCawan Suci ReferensiCawan Suci Pranala luarCawan SuciBahasa InggrisYesus

🔥 Trending searches on Wiki Bahasa Indonesia:

Syahrul Yasin LimpoPerang DiponegoroKarbon dioksidaArthur IrawanGas rumah kacaJenderal (Indonesia)Kualifikasi Piala Dunia FIFABendera IndonesiaJay IdzesUzbekistanJerome PolinVietnamKerajaan KalinggaKejuaraan U-23 AFC 2024Happy AsmaraKKN di Desa Penari (film)PSV EindhovenSalshabilla AdrianiAsiaIntegrasi sosialReza RahadianHindia BelandaAndika PerkasaHamengkubuwana IXSiksa NerakaPerang Dunia IBoti (bahasa gaul)Gunung RuangKlasifikasi iklim KöppenKonferensi Asia–AfrikaGong YooAS Monaco FCJupiterGaruda IndonesiaRumusan-rumusan PancasilaKomando Pasukan KhususJambiKota YogyakartaOlimpiade Musim Panas 2024Hadi TjahjantoLiverpool F.C.FatmawatiOrganisasi Perdagangan DuniaPerang Dunia IIAmanda ManopoKesultanan AcehDiskriminasiHarimauAsteroidFreeport IndonesiaKerak BumiLiga Champions UEFA 2023–2024FacebookJabir bin HayyanNajwa ShihabBank Rakyat IndonesiaMatahariSunan Gunung JatiSwansea City A.F.C.Koalisi Indonesia Maju (2024)KomikGatot NurmantyoAgus SalimPerdagangan internasionalPresiden IndonesiaSumatraInformasiVoice of AmericaFinal Liga Champions UEFA 2024Puncak TrikoraBorneo F.C. SamarindaSimon McMenemyJawa TimurUndang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945Kerajaan Kutai MartapuraSunan AmpelSuhartoyoKomodo🡆 More